Monday, 13 January 2014

Mengenal Fitting Injection Molded Untuk Pipa HDPE




Salah satu variasi penyambungan pipa HDPE adalah fitting jenis injection Molded. Seperti namanya, aksesoris ini dibuat dan dicetak sedemikian rupa dari pabrik, sehingga dapat langsung digunakan sebagai media sambungan pipa dengan menggunakan mesin pemanas pipa, atau yang biasa kita kenal dengan Welding Machine.

Dibanding dengan compression joint, perlengkapan sambung IM (Injection Molded) tidak dapat disambung secara manual. Karena perlu proses pemanasan untuk mengambung aksesoris ini dengan pipa atau sambungan yang lain.

Proses penyambungan aksesoris biasanya tak ubahnya penyambungan dengan pipa. Dimana ujung pipa akan dipanaskan sampai meleleh sebelum akhirnya disatukan satu dengan yang lain. Seperti karakter pipa, jenis sambungan ini memiliki kekuatan yang hampir sama, bahkan lebih kuat, jika semua cara dilakukan dengan baik dan benar.

Pada dasarnya cara penyambungan dengan cara ini tidak hanya bisa dilakukan dengan cara Injection Molded saja, tapi juga dapat dilakukan dengan sistem fitting segmented. Fitting segmented biasanya dilakukan dengan menggunakan bahan pipa yang dipotong-potong, sehingga didapat belokan untuk kebutuhan sambungan pipa tertentu. Sementara untuk sambungan IM, cara ini telah disiapkan terlebih dahulu, karena pada dasarnya fitting tersedia sejak awal dari pabrik (Buatan pabrik).

Selain sistem pembuatan yang berbeda, bahan baku kedua fitting yang dapat disambung dengan cara yang sama ini berbeda satu dengan yang lain. Bila segmented joint terbuat dengan bahan yang sama, jenis fitting IM terbuat dari thermo plastik PP. Bahan yang sama digunakan untuk jenis pipa PPR, yang biasa digunakan untuk saluran air panas dan dingin bertekanan.

Tak hanya itu, jika pada segmented join fitting dibedakan berdasarkan PN (Seperti pipa HDPE). Sementara untuk tipe IM, varian PN tidak berlaku, ini artinya, fitting bisa digunakan dengan pipa dari beragam jenis PN.
Jenis sambungan dengan mesin, seperti IM pada dasarnya sangat cocok untuk sambungan pipa berdiameter besar. Berbeda dengan sistem compression joint yang lebih cocok untuk sambungan pipa berdiameter kecil atau dibawah 4 inci kebawah.

Bagi ukuran populer, IM biasanya sangat mudah dijumpai di pasaran. Hanya saja, tak semua ukuran kadang ready stock. Seperti ukuran 225mm (8”), 75mm (2-1/2) yang jarang digunakan oleh konsumen. Sehingga proses produksinya jarang sekali dilakukan. Hal ini yang membuat material agak susah dicari dipasaran.

No comments:

Post a Comment